Aplikasi ini memberikan kemudahan bagi anda yang suka mengedit foto dan menggunakan OS android pada gadget anda, seperti saya ini yang baru saja dapet tablet android (maaf sedikit pamer hahaha). Dengan adobe photoshop touch ini anda dapat mengedit foto secara profesional dengan mudah hanya dengan berbekal OS android pada gadget anda. Sangat cocok untuk anda yang suka mengedit foto dan menggunakan OS android pada gadget anda.
Untuk tampilan saya rasa tidak jauh berbeda dengan versi dekstop, hanya ada beberapa perbedaan saja. Coba saja lihat tampilan adobe photoshop touch di bawah ini.
Menurut saya pribadi tampilan adobe photoshop touch untuk android ini jauh lebih simpel dibanding dengan adobe photoshop untuk PC. Tampilan yang simpel dan tidak jauh berbeda dengan adobe photoshop memudahkan pengguna untuk bekerja lebih mudah dan profesional, apalagi bagi yang sudah mahir adobe photoshop pasti tidak akan mengalami kesulitan sedikitpun.
Baca : 6 Aplikasi Grafis Profesional Untuk AndroidUntuk fiturnya memang terbilang lengkap dan sangat mirip sekali dengan adobe photoshop untuk PC. Dan untuk sebuah OS android aplikasi ini termasuk aplikasi yang sangat bagus dan profesional karena sudah memiliki fitur-fitur yang menakjubkan. Dan adobe photoshop touch ini saya rasa aplikasi android terbaik untuk mengedit foto.